Tesis
Pengaruh Motivasi Berprestasi Dan Tingkat Pendidikan Terhadap Kinerja Pegawai Pada Dinas Perindustrian, Perdagangan Dan Tenaga Kerja Kabupaten Maluku Tenggara Barat
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi berprestasi dan tngkat pendidikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas perindustrian, perdagangan dan tenaga kerja Kabupaten Maluku Tenggara Barat. Dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variable motivasi berprestasi (X1) dan tingkat pendidikan (X2) terhadap kinerja pegawai. Metode pengumpulan data yang digunakan yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kuesioner yang menggunakan skala likert. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pegawai pada Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja Kabupaten Maluku Tenggara Barat sebnyak 44 orang. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis regresi linier berganda Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian, Pengaruh Motivasi Berprestasi dan Tingkat Pendidikan terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja dapat disimpulkan sebagai berikut : 1. Motivasi berprestasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. 2. Tingkat Pendidikan berpengaruh terhadap Kinerja. artinya, terdapat pengaruh signifikan variabel tingkat pendidikan terhadap kinerja pegawai. 3. Motivasi berprestasi dan tingkat pendidikan secara simultan memiliki pengaruh signifikan terhadap variable kinerja pegawai.
Tidak tersedia versi lain