Skripsi
Pengaruh Tunjangan Kinerja Terhadap Motivasi Pegawai Di Lingkungan Biro Kepegawaiaan SETJEN Kementerian Pertahanan
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Tunjangan Kinerja Terhadap Motivasi Pegawai di Lingkungan Biro Kepegawaian Setjen Kemhan. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh pegawai negeri sipil dan Tentara Nasional Indonesia yang berjumlah 95 orang, adapun jumlah sampel adalah 77 responden. Penelitian ini, menggunakan metode kuantitatif dengan variabel X Tunjangan Kinerja dan variabel Y Motivasi Pegawai. Teknik pengumpulan data yakni menggunakan kuesioner, sedangkan untuk analisis data yakni persamaan regresi sederhana. Hasil penelitian ini menujukan bahwa tunjangan kinerja berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap motivasi pegawai di lingkungan Biro Kepegawaian Setjen Kemhan. Dari hasil analisis menujukan bahwa nilai t – hitung untuk variabel tunjangan kinerja daerah di peroleh sebesar 1,782 sedangkan nilai t – tabel pada tingkat signigikan 0,05% sebesar 0,0021. Jika kedua nilai t ini dibandingkan maka nilai t – hitung masih lebih besar dibandingkan dengan nilai t – tabel (1,782 > 0,0021) sehingga H0 ditolak dan H1 diterima artinya terdapat pengaruh antara variabel X (Tunjangan kinerja) terhadap variabel Y (Motivasi Pegawai). Dengan demikian bahwa hipotesis penelitian terdapat pengaruh tunjangan kinerja terhadap motivasi pegawai di Lingkungan Biro Kepegawaian Setjen Kemhan.
Tidak tersedia versi lain