Skripsi
Analisis Kinerja Pegawai Pada Program Pasca Sarjana Institut Pemerintahan Dalam Negeri Kampus Cilandak
Peningkatan Kinerja pegawai merupakan kebutuhan yang harus dilakukan untuk menunjang tugas dan fungsi Program Pascasarjana yang tidak bisa ditawar dalam mencapai tujuan penyelenggaraan pemerintahan. Fokus permasalahan yang dikaji adalah bagaimana kinerja peawai pada Progam Pascasarjana IPDN Kampus Cilandak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja pegawai dalam pelaksanaan pelayanan mahasiswa pada Program Pascasarjana IPDN dilihat dari Kualitas, Ketepatan Waktu, inisiatif/prakarsa, Kemampuan dan Komunikasi. Manfaat penelitian dari aspek akademis diharapkan dapat menjadi wahana mengaplikasi berbagai teori yang telah dielajari dan dari aspek praktis bisa menjadi bahan alternatif pemikiran atau pertimbangan bagi para pengambil keputusan dalam memecahkan masalah serupa dan dapat menjadi referensi bagi penelitian sejenis dimasa mendatang. Guna mengetahui kierja pegawai pada Program Pascasarjana IPDN Kampus Cilandak dalam menyelesaikan tugas dan pekerjaannya sesuai dengan pendapat Mitchell dalam Sedarmayanti yakni denganmemperhatikan 5 (lima) aspek untuk menilai tingkat kinerja yakni : Kualitas Kerja, Ketepatan, Inisiatif /prakarsa, Kemampuan dan Komunikasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Kualitataif dengan teknik Deskriptif. Twknik Pengumpulan Data dilakukan dengan cara wawancara dan study dokumen. Analisis/Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kinerja Pegawai pada Program Pascasarjana MAPD IPDN belum optimal walaupun boleh dikatakan penyelesaian hasil kerja sudah berdasarkan diterapkan sesuai standar pelayanan minimal dan telah menggunakan pendekatan sistem manajemen kinerja Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa kinerja pegawai dilihat dari aspek kualitas kerja, ketepatan waktu, inisiatif/prakarsa, kemampuan dan komunikasi belum optimal. Untuk itu berdasarkan hasil penelitian, penulis menyarankan untuk optimalisasi kinerja pegawai baik dari aspek kualitas kerja, ketepatan waktu, inisiatif, kemampuan dan komunikasi
Tidak tersedia versi lain