Skripsi
Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Motivasi Kerja Pegawai Negeri Sipil Pada Satuan Kerja Dinas Administrasi Personel Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi motivasi kerja pegawai negeri sipil pada Dinas Administrasi Personel TNI Angkatan Laut. Faktor tersebut yaitu budaya organisasi. Pegawai yang memiliki motivasi kerja yang baik akan memberikan dampak positif bagi organisasi, sehingga tujuan organisasi tercapai. Penelitian ini menggunakan dua buah variabel yaitu variabel X mewakili variabel budaya organisasi dan variabel Y mewakili variabel motivasi kerja pegawai di Lingkungan Dinas Administrasi Personel TNI Angkatan Laut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menyebar kuesioner sebanyak 30 pegawai Bagian Dinas Administrasi Personel. Analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, dan uji hipotesis, dengan bantuan komputer program SPSS versi 21.0 menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa: a. Terdapat pengaruh yang signifikan dari budaya organisasi terhadap motivasi kerja pegawai negeri sipil Dinas Administrasi Personel. b. Variabel budaya organisasi menpunyai pengaruh sebesar 80,0% terhadap motivasi kerja pegawai, sisanya 20,0% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan kesimpulan yang telah dipaparkan diatas, penulis menyarankan beberapa hal yang diharapkan dapat berguna sebagai masukan dan pertimbangan bagi Dinas Administrasi Personel, maka penulis mengajukan beberapa saran sebagai berikut: a. Untuk meningkatkan motivasi kerja hendaknya pimpinan memberikan kesempatan kepada pegawai negeri sipil Disminpersal untuk menduduki jabatan sesuai dengan kemampuan serta kopetensi yang dimiliki, memberikan kesempatan kepada pegawai untuk mengembangkan inovasi maupun ide-ide dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya tetapi tetap dengan norma yang berlaku di lingkungan Disminpersal. b. Selalu memberikan motivasi kepada pegawai negeri sipil untuk selalu bekerja dengan baik salah satunya dengan memberikan dukungan kepada pegawai yang berpotensial serta memberikan reward baik berupa materi maupun non materi agar pegawai merasa dihargai sehingga mampu menghasilkan kinerja yang baik serta tujuan yang telah ditetapkan organisasi dapat berjalan dengan baik. Disamping itu pula diharapkan pimpinan organisasi dan pegawai mampu bersinergi dalam menciptakan kinerja yang lebih optimal dalam menunjang tugas dan fungsi dari Dinas Administrasi personel TNI Angkatan Laut.
Tidak tersedia versi lain