Skripsi
Pengaruh Progam Kelompok Pemberdayaan Dan Kesefhatan Keluarga (PKK) Terhadap Peningkatan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan Di Kelurahan Pulau Tidung
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Pengaruh Program Kelompok Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Terhadap PeningkatanPemberdayaan Ekonomi Perempuan Di Kelurahan Pulau Tidung. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, subjek penelitian ini adalah Pengurus PKK di Tingkat Kabupaten, Pengurus PKK di Tingkat Kecamatan, Pengurus PKK di Tingkat Kelurahan, PKK Rw, RT dan dasawisma. Pengumpulan data dilakukan dengan mengukan metode observasi, penyebaran kuisioner tertutup dan dokumentasi. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan instrumen berupa kuesioner tertutup, dimana instrumen penelitian adalah alat untuk mendapatkan nilai data yang diperlukan secara cermat dan akurat. Instrumen yang digunakan untuk viii mengetahui pengaruh program kelompok pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK) terhadap peningkatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Kelurahan Pulau Tidung, dilakukan dengan kuesioner tertutup masingmasing sebanyak empat belas soal, dengan lima option serta kualifikasi 1 (satu). Hasil penelitian menunjukkan bahwan : 1) Pengaruh Program Kelompok PKK Terhadap Peningkatan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan Menunjukkan pengaruhnya dengan masyarakat mulai mengikuti banyak pelatihan yang di selenggarakan oleh instansi pemerintah maupun swasta. 2) Pengaruh Program Kelompok PKK Terhadap Peningkatan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan secara perhitungan di dapat variabel terikat Y dipengaruhi sebesar 40,5% oleh variabel bebas X (Program Kelompok Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga). Sedangkan sisanya (100% - 40,5%) = 59,5%, dipengaruhi oleh variabel-variabel lain, di luar variabel bebas X. Kata Kunci : Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga sebagai Penggerak
Tidak tersedia versi lain