Skripsi
Pengaruh Penerapan Keseimbangan Kehidupan Kerja/Work Life Balance Terhadap Kepuasan Kinerja Karyawan di Kantor Pusat PT XYZ
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh work life balance terhadap kepuasan kerja karyawan kantor pusat PT XYZ. Teknik analisis data menggunakan teknik regresi linier sederhana dan teknik pengambilan sampelnya adalah sampel probabilitas dengan menggunakan teknik simple random sampling sebanyak 157 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi atau pengamatan dan penyebaran angket. Data tersebut kemudian diolah menggunakan IBM Statistics versi 25. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel work life balance berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Kantor Pusat PT XYZ. Persamaan regresi yang dihasilkan adalah Y = 33,245 + 1,491. Besarnya pengaruh work life balance terhadap kepuasan kerja karyawan sebesar 73,8%, sedangkan sisanya sebesar 26,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang belum diteliti. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi penelitian selanjutnya dan memberikan bahan bagi perusahaan untuk lebih memperhatikan kepuasan kerja karyawan guna meningkatkan kinerja karyawan di PT XYZ.
Tidak tersedia versi lain