Skripsi
Evaluasi Kinerja Keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah Kelurahan Kebon Baru Tahun Anggaran 2015
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja keuangan Kantor Kelurahan Kebon Baru Tahun Anggaran 2015 dengan melihat dari aspek implementasi dan manfaat. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan telaah dokumen dan wawancara. Analisis data dilakukan dengan cara mencocokan data dari telaah dokumen dan wawancara untuk mendeskripsikan hasil peneltian. Berdasarkan dua aspek yang di ukur yaitu aspek implementasi dan aspek manfaat menunjukkan angka 46,42%. Ini bisa dikatakan bahwa nilai kinerja keuangan pelaksanaan anggaran Kantor Kelurahan Kebon Baru termasuk dalam kategori sangat kurang. Untuk mengoptimalkan kinerja keuangan di tahun berikutnya, maka penulis menyarankan sebagai berikut: 1. Aspek implementasi a. Penyerapan Anggaran Kiranya dapat ditingkatkan lagi pelaksanaan kegiatannya. Hal ini dilihat dengan penyerapan anggaran yang harus ditingkatkan. Agar penyerapan anggaran dapat meningkat hendaknya Lurah dan viii Sekretaris Kelurahan turut aktif pada saat penyusunan anggaran dan rencana kerja Kantor Kelurahan Kebon Baru. b. Sub Aspek Konsistensi Antara Perencanaan dan Implementasi Anggaran Untuk mengantisipasi faktor terlambatnya pengesahan APBD, hendaknya Kantor Kelurahan Kebon Baru sudah mempunyai jadwal kegiatan yang rutin dilaksanakan, sehingga untuk kegiatan rutin yang sudah direncanakan tidak mengalami hambatan dalam pelaksanaannya. Serta dibuat Serapan Penilaian Sendiri (SPS) untuk Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan agar pencairan kegiatan tidak bertumpuk di beberapa bulan saja. c. Sub Aspek Pencapaian Keluaran Pencapaian Keluaran Kantor Kelurahan Kebon Baru sudah cukup baik sebesar 75%, namun nilai tersebut agar ditingkatkan dikemudian hari dengan menjalankan perencanaan yang sudah dibuat. d. Sub Aspek Efisiensi Efisiensi yang dilakukan Kantor Kelurahan Kebon Baru sudah dikategorikan cukup atau normal, dikarenakan banyaknya kegiatan yang tidak terlaksana di Tahun Anggaran 2015 2. Aspek Manfaat Mengingat nilai kinerja keuangan berdasarkan aspek manfaat belum berjalan dengan baik, diharapkan Kantor Kelurahan Kebon Baru bisa mengambil pelajaran dari hasil yang dicapai di tahun 2015, sehingga tahun anggaran berikutnya apa yang sudah direncanakan oleh Kantor Kelurahan Kebon Baru mendapatkan hasil–hasil yang optimal. Hal ini bisa menjadi faktor pemacu untuk Lurah dan Staf Kantor Kelurahan Kebon Baru, guna melakukan perbaikan di masa mendatang.
Tidak tersedia versi lain