Tesis
Revitalisasi Trotoar di Wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat (Studi Pada Jl. Cikini Raya, Jl. Salemba Raya dan Jl. Kramat Raya)
Revitalisasi Trotoar di wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat adalah suatu
proses atau cara dan perbuatan untuk menghidupkan kembali suatu hal yang
sebelumnya terberdaya pada satuan area di wilayah Kota Administrasi Jakarta
Pusat dengan studi pada Jl. Cikini Raya, Jl. Salemba Raya, dan Jl. Kramat Raya
yang dapat mempunyai arti dan peran yang penting bagi suatu kota, berupa aspek
yang dapat memberi bayangan mental atau citra yang khas tentang suatu
lingkungan di wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana
revitalisasi trotoar di wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat (Studi Pada Jl. Cikini
Raya, Jl. Salemba Raya, dan Jl. Kramat Raya). Aspek yang diteliti dalam penelitian
ini adalah: Intervensi Fisik, Rehabilitasi Ekonomi, dan Reviltalisasi Sosial /
Institusional.
Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan
adalah telaah dokumen, wawancara, dan observasi. Sedangkan instrumen
penelitian yang digunakan adalah pedoman telaah dokumen, pedoman wawancara,
dan pedoman observasi.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Revitalisasi Trotoar di wilayah Kota
Administrasi Jakarta Pusat (Studi Pada Jl. Cikini Raya, Jl. Salemba Raya, dan Jl.
Kramat Raya) secara umum sudah berjalan dengan cukup baik.
Tidak tersedia versi lain