Skripsi
Faktor-Faktor Layanan Penanganan Keluhan Internal Bagian Rumah Tangga Pada Badan Pusat Statistik
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan layanan keluhan internal yang dilakukan oleh Bagian Rumah Tangga pada Badan Pusat Statistik. Bagian Rumah Tangga mempunyai tugas melaksanakan urusan dalam, pemeliharaan kantor, pemeliharaan perlengkapan, keamanan, dan ketertiban. Penulis menggunakan metode penelitian deskriptif pendekatan kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan telaah dokumen. Peneliti mengkaji sejauhmana pelaksanaan pelayanan prima di Bagian Rumah Tangga BPS ditinjau dari 5 faktor pelayanan publik, yakni: (1) Faktor kesadaran pegawai, (2) Faktor adanya aturan, (3) Faktor organisasi, (4) Faktor kemampuan dan ketrampilan, dan (5) Faktor sarana pelayanan. Hasil penelitian terhadap pelaksanaan pelayanan prima yang ditinjau dari 5 faktor pelayanan publik, yakni kesadaran pegawai, adanya aturan, faktor organisasi, kemampuan dan ketrampilan, dan sarana pelayanan diperoleh kesimpulan bahwa pelayanan prima di Bagian Rumah Tangga BPS belum maksimal dilaksanakan. Selanjutnya berdasarkan fokus yang diteliti, dikemukakan saran sebagai berikut : 1) Perlu dipertegas lagi disiplin atau aturan kewajiban pemakaian seragam bagi seluruh petugas layanan tanpa terkecuali. 2) Perlu dibuat dan pasang poster atau gambar alur pelayanan pada tempat yang mudah dilihat. Sehingga menjadi panduan menjadi standar baku pelayanan. 3) Meski faktor organisasi memang telah berjalan cukup baik dan terstruktur, ada baiknya motto Senyum, Sapa, dan Sambangi di tempel di ruang publik sebagai media promosi dan pengingat. 4) Perlu penambahan petugas di bagian penerimaan tamu dan pegawai yang mempunyai kemampuan teknis, dengan cara memberdayakan pegawai lainnya yang memang sudah ada dan belum optimal, diberikan pelatihan dasar teknis terlebih dahulu tentunya, dan atau dengan cara memberikan kesempatan magang/ praktek kerja lapangan kepada siswa/mahasiswa berspesifikasi pendidikan teknis secara lebih sering dan panjang durasinya, sehingga masalah terbatasnya staf teknis pelayanan teratasi. 5) Perlu penambahan sarana prasarana utama seperti, penambahan jumlah kursi tamu diruang tunggu, dan perlu disediakan air minum, juga dipasang/disediakan media informasi seperti televisi dan koran/majalah, untuk menghalau kejenuhan bagi tamu selama viii proses pelayanan berlangsung, sehingga pelayanan prima dapat berjalan secara lebih optimal. Kata kunci : Faktor-Faktor, Layanan, Penanganan Keluhan, Keluhan Internal, Pelayanan Prima.
Tidak tersedia versi lain