Tesis
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah Di Kelurahan Petojo Selatan Kecamatan Gambir Kota Admistrasi Jakarta Pusat
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih mendalam tentang analisis faktor-faktor yang mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah di Kelurahan Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Administrasi Jakarta Pusat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode diskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara kepada informan kunci dan telaah dokumen. Penelitian difokuskan pada faktor internal dan eksternal yang menentukan dalam partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah. Hasil penelitian berkaitan dengan faktor internal: Pertama, tidak ada perbedaan jenis kelamin dalam berpartisipasi mengelola sampah. Kedua, partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah tidak dapat diklasifikasikan berdasarkan usia. Ketiga, tingkat pendidikan seseorang berpengaruh dalam berpartisipasi pengelolaan sampah. Keempat, tingkat penghasilan seseorang tidak dapat dijadikan ukuran bagi penduduk dalam pengelolaan sampah. Kelima, masyarakat yang mempunyai mata pencaharian lebih besar dapat menyewa jasa dengan mengeluarkan uang dalam pengelolaan sampah. Hasil penelitian berkaitan dengan faktor eksternal: Pertama, kepemimpinan Lurah sudah cukup baik, namun masih kurang maksimal dalam menggerakkan masyarakat dalam pengelolaan sampah. Kedua, komunikasi yang dibangun Lurah sudah cukup baik, sehingga gagasan dan ide-ide baru mendapatkan dukungan dan dimengerti oleh masyarakat. Beberapa saran untuk perbaikan pengelolaan sampah di Kelurahan Petojo Selatan adalah : faktor internal. Pertama, hendaknya para wanita cukup sebatas memberikan support dalam hal pengelolaan sampah. Kedua, dalam pengelolaan sampah bagi warga yang berusia 2640 tahun hendaknya lebih aktif dibandingkan dengan warga yang sudah berusia 41-lansia. Ketiga, masyarakat yang memiliki pendidikan yang lebih tinggi diharapkan dapat berpartisipasi secara aktif. Keempat, pembayaran retribusi sampah agar tepat waktu dan tidak terlambat. Kelima, masyarakat yang memiliki penghasilan lebih besar agar ikut berperan aktif dalam pengelolaan sampah. Dan faktor eksternal. Pertama, Lurah agar lebih mengadakan pendekatan secara intensif terhadap warga Rt.005 Rw.004. Kedua, Pihak Kelurahan agar lebih melakukan komunikasi secara intensif terhadap warga Rt.005 Rw.004.
Tidak tersedia versi lain