Tesis
Analisis Kinerja Pegawai Pada Unit Perpustakaan Institut Pemerintahan Dalam Negeri Kampus Cilandak
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan pemahaman dan gambaran yang jelas, lengkap serta mendalam berkaitan dengan Kinerja Pegawai Perpustakaan Institute Pemerintahan Dalam Negeri Kampus Cilandak. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif. Subyek penelitian ini adalah Pimpinan dan Pegawai Perpustakaan Institut Pemerintahan Dalam Negeri Kampus Cilandak yang memberikan pelayanan terhadap pemustaka Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan menggunakan alat bantu berupa pedoman wawancara. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi yang meliputi triangulasi sumber dan triangulasi metode. Sedangkan analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, display data serta mengambil kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja pegawai perpustakaan institute pemerintahan dalam negeri kampus cilandak termasuk dalam kategori belum maksimal, dilihat dari indikator yang ada yakni produktivitas, kualitas layanan, responsivitas,responsibilitas dan akuntabilitas. Dari segi produktivitas sudah dapat dikatakan belum maksimal karena ada capaian target dan belum memenuhi SPOPP (standar prosedur operasi pengaturan dan pelayanan). Selanjutnya dari segi responsivitas juga dapat dikatakan belum, dilihat dari tanggapan pegawai perpustakaan Institute Pemerintahan Dalam Negeri Kampus Cilandak terhadap harapan-harapan, aspirasi dan juga keluhan-keluhan yang dialami pemustaka. Sedangkan dari segi akuntabilitas dapat dikatakan belum menampakkan hasil. Hal ini diketahui dari melihat pendapat yang diungkapkan pemustaka yang masih merasa kesulitan dalam layanan, hal ini dikarenakan pegawai kurang sadar terhadap tugas pokok dan fungsinya.
Tidak tersedia versi lain