Skripsi
Efektivitas Pemasaran Pembiayaan Dana Talangan Haji Pada PT.Bank BNI Syariah Cabang Bumi Serpong Damai (BSD)
PT Bank BNI Syariah menjadi bagian dari lembaga di industri perbankan yang memfokuskan kepada pengembangan produk dan layanannya dengan prinsip syariah. Salah satu produk yang menjadi keunggulan dari Bank BNI Syariah yang hingga saat ini mampu memfasilitasi nasabahnya dalam berbagai keperluan, yakni produk pembiayaan dana talangan haji. Efektivitas pemasaran produk pembiayaan dana talangan haji saat ini sedang ditingkatkan, dimana efektivitasnya terkait dengan aktivitas pengembangan produk oleh sejumlah bank yang juga memiliki produk sejenis.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan kondisi objektif sampai sejauh mana efektivitas kegiatan pemasaran khususnya dalam memasarkan produk pembiayaan dana talangan haji di Bank BNI Syariah cabang Bumi Serpong Damai (BSD) sejalan dengan semakin tingginya tingkat persaingan.
Dalam penelitian ini, metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Guna memperoleh informasi yang lebih detail, teknik pengambilan datanya dilakukan melalui: penyebaran kuesioner, wawancara, observasi, dan telaah dokumen.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemasaran produk pembiayaan dana talangan haji kurang efektif, hal ini dapat dilihat dari beberapa aspek yang menjadi penilaian efektivitas yang sudah dijalankan oleh unit pemasaran Bank BNI Syariah cabang Bumi Serpong Damai (BSD). Beberapa aspek yang menjadi ukuran didalam menilai efektivitas pemasaran diantaranya strategi pemasaran, kreativitas pemasaran, pelaksanaan pemasaran, infrastruktur pemasaran, dan faktor eksternal. Secara keseluruhan efektivitas pemasaran pembiayaan dana talangan haji sudah efektif. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil analisa terhadap aspek - aspek efektivitas pemasaran sudah dilaksanakan secara efektif. Aspek yang satu dengan yang lainnya saling mendukung dan saling melengkapi terhadap kelemahan yang ada.
Strategi pemasaran pembiayaan dana talangan haji pada Bank BNI Syariah BSD belum efektif, sehingga belum tercapainya tujuan perusahaan. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil kuesioner terhadap responden pembiayaan dana talangan haji. Hasilnya adalah penetapan harga pembiayaan dana talangan haji sudah terjangkau, akan tetapi masih memiliki kelemahan didalam promosi, yakni media promosi yang masih sangat terbatas. Kreativitas pemasaran belum terwujud secara optimal sehingga produktivitas para pemasar belum menunjukkan hasil secara maksimal. Akan tetapi pelaksanaan pemasaran sudah didukung oleh infrastruktur pemasaran yang baik dan pengendalian faktor eksternal, sehingga menjadi satu rangkaian yang efektif didalam mencapai target perusahaan yang sudah ditetapkan sebelumnya.
Beberapa saran yang dapat penulis sampaikan terkait dengan efektivitas pemasaran khususnya untuk produk pembiayaan dana talangan haji, antara lain a) Strategi pemasaran hendaknya mengacu pada pengembangan produk/brand yang tepat, b) Kreativitas pemasarani hendaknya lebih dioptimalkan, c) Pelaksanaan pemasaran sebaiknya dilakukan lebih intensif, d) Infrastruktur pemasaran lebih ditingkatkan koordinasi antar unit, e) Pemasaran pembiayaan dalam menghadapi faktor eksternal lebih ditingkatkan lagi terhadap keunggulan-keunggulan lainnya.
Tidak tersedia versi lain