Skripsi
Pengukuran Kinerja Pegawai ASN Di Seksi Logistik Grup-3 Komando Pasukan Khusus
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti Bagaimana Pengukuran Kinerja Pegawai ASN di Seksi Logistik Grup-3 Komando Pasukan Khusus, dengan menggunakan aspek : Kuantitas, Kualitas dan ketiga Ketepatan Waktu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian diskriptif dengan pendekatan kualitatif. Tehnik pengumpulan data dengan wawancara, telaah Dokumen. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa : 1. Kuantitas kerja pegawai baik, meskipun masih terdapat kekurangan- kekurangan yang disebabkan oleh kurangnya sarana dan prasarana seperti printer. 2. Kualitas kerja pegawai baik, walaupun masih adanya ketidaksesuaian riwayat pegawai ASN terhadap penempatan jabatan seorang pegawai, mutasi yang tidak diikuti oleh personelnya hanya bersifat administrasi saja. 3. Penyelesaian tugas dilihat dari waktunya sudah baik, tetapi terkadang terjadi keterlambatan dalam menyelesaikan administrasi, hal ini karena adannya perintah yang datangnya mendadak (urgen) dari pimpinan atas serta belum adanya SOP (standar operasi prosedur) tentang pengukuran kinerja pegawai ASN yang representatif. Untuk itu penulis menyarankan : 1. Perlu ditingkatkan pemenuhan sarana dan prasarana sehingga dapat meningkatkan kuantitas kerja guna menghadapai tugas dan tanggung jawab jabatan dimasa yang akan datang. 2. Agar dalam penempatan jabatan seorang pegawai ASN golongan-III sesuai dengan jabatan yang didudukinya sehingga kinerja bisa mencapai target serta mutasi pegawai ASN Golongan-II yang dilaksanakan harus diikuti oleh personelnya. 3. Perlu adanya SOP (standard operasi prosedur) tentang pengukuran kinerja pegawai ASN yang representatif dan perintah yang jelas dari pimpinan sehingga kinerja bisa mencapai target.
Tidak tersedia versi lain