Tesis
Pengaruh Tunjangan Pelayaran Dan Disiplin Kerja Terhadap Prestasi Kerja Anak Buah Kapal (ABK) Pangkalan Penjagaan Laut Dan Pantai Kertas I Tanjung Priok
Dengan tugas pokok dan fungsi yang bertanggung jawab terhadap penegakkan hukum serta keselamatan di perairan laut dan pantai, maka disiplin kerja menjadi hal yang mutlak harus dimiliki oleh Anak Buah Kapal (ABK) Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok. Kedisiplinan dapat memberikan jaminan pada pelaksanaan tugas dan tanggung jawab pegawai di lembaga ini. Ketika kedisiplinan ABK meningkat maka dapat diperkirakan prestasi kerja juga akan mengalami peningkatan. Tentu saja faktor disiplin kerja tidak berdiri tunggal dalam mempengaruhi prestasi kerja. Salah satu faktor penting yang berkontribusi pada prestasi kerja ABK adalah pemberian tunjangan. Walaupun cukup banyak jenis kompensasi yang diberikan di Pangkalan PLP Kelas I Tanjung Priok tersebut, tetapi kenyataannya masih tetap terdapat masalah kinerja pegawai, khususnya pada Anak Buah Kapal, diantaranya adalah: 1) kurangnya tanggung jawab dalam menyelesaikan pekerjaaan, 2) keterlambatan kehadiran, 3) tingkat absensi yang tinggi, dan 4) konflik yang sering terjadi diantara sesama rekan kerja. Dari latar belakang pemikiran dan permasalahan tesebut, penulis bermaksud mengadakan penelitian mengenai pengaruh tunjangan pelayaran dan disiplin kerja dalam kaitannya dengan prestasi kerja. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode survey, tingkat eksplanasi asosiatif dengan hubungan variabel kausal, dan jenis data kuantitatif. Dalam penelitian ini data dan informasi dikumpulkan dari responden dengan menggunakan kuesioner. Teknik penentuan sampel yang dilakukan menggunakan pendekatan simple random sampling (sampel acak sederhana) dengan rumus slovin. Hasil analisis data untuk korelasi variabel tunjangan pelayaran (X ) terhadap Prestasi Kerja (Y) adalah sebesar 0,501 (sedang). Sedangkan pengaruh disiplin kerja (X 1 ) terhadap prestasi kerja (Y) adalah sebesar 0,488 (sedang). Untuk korelasi antara X 2 1 dan X tergolong rendah, yaitu 0,319. Dan hasil analisis data untuk pengaruh X 1 2 dan X terhadap Y adalah sebesar 0,609 (kuat). Sedangkan kontribusi kedua variabel bebas (X 1 dan X 2 ) terhadap variabel terikat (Y) adalah sebesar 37%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa prestasi kerja ABK dipengaruhi oleh tunjangan pelayaran dan disiplin kerja ABK. Namun, selain kedua variabel tersebut, prestasi kerja juga dipengaruhi oleh faktor lain, diantaranya adalah pola kepemimpinan, serta budaya dan prosedur kerja
Tidak tersedia versi lain