Buku
Manajemen Penelitian
Bidang penelitian dewasa ini merupakan prioritas, terutama pada lembaga pendidikan. Buku ini mengupas tentang penyusunan proposal penelitian, judul dan problema, hipotesis, penelitian, analisis, kesimpulan. Perlu bagi setiap mahasiswa yang mempersiapkan skripsi atau tesis.rnrnBab-bab yang dibahas dalam buku ini adalah sama pentingnya antara yang satu dengan yang lain. Namun apabila seorang peneliti ingin mengetahui hasil dan kegiatan penelitiannya, maka seorang peneliti hendaklah menggunakan metode-metode yang sudah ada, dan hasilnya pun harus dapat dipertanggungjawabkan.rnrnMengingat pentingnya kegiatan penelitian di Lembaga Pendidikan dan Pengembangan, maka buku ini kiranya dapat dijadikan bahan referensi atau pedoman teoretis. Disamping itu, sejalan dengan SK. Menteri Penertiban Aparatur Negara Nomor 26 Tahun 1989 yang memberikan kesempatan kepada guru untuk kenaikan pangkat berdasarkan angka kredit, maka buku ini akan sangat membantu mereka dalam mengisi butir kegiatan penelitian.
Tidak tersedia versi lain