Skripsi
Kompetensi Pegawai Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) Pada Satuan Penerangan Kostrad
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana Kompetensi Pegawai Tentara Nasional Inonesia (TNI-AD) pada Satuan Penerangan Kostrad. Metodologi dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dikaji dengan tiga aspek yaitu; (1) Aspek Pengetahuan Kerja;(2) Aspek Keterampilan Kerja; (3) Aspek Prilaku Kerja. Teknik Pengumpulan Data melalui : (1)Telaah Dokumen; (2) wawancara; (3) observasi yang kaitannya dengan Penempatan Pegawai. Dari hasil Penelitian diperoleh kesimpulan bahwa Kompetensi Pegawai Belum memadai, dilihat dari : 1. Penempatan Pegawai belum sesuai latar belakang pendidikan nya dengan Posisi yang di tempati, sehingga Pengetahuan yang dimiliki tidak menunjang kinerja. 2. Belum meratanya Keterampilan yang di miliki tiap-tiap pegawai staf. 3. Sedangkan Prilaku Kerja yang di miliki Pegawai belum sesuai syarat yang ditentukan. Untuk meningkatkan Kompetensi Pegawai Tentara Nasional Inonesia (TNI-AD) pada Satuan Penerangan Kostrad sesuai syarat jabatan maka penulis menyarankan: viii 1. Penempatan Pegawai benar-benar di sesuaikan dengan latar belakang pendidikannya atau Pengetahuan yang di miliki supaya mendukung dalam pelaksanaan Tugas. 2. Adanya Pelatihan-Pelatihan tersendiri di luar progam-progam dinas yang ada kaitannya dengan tugas pokok dan fungsi staf seperti Komputer, Arsiparis, Bendhaharawan, Kepegawaian. Untuk mengantisipasi minimnya kuota Pelatihan-Pelatihan untuk staf, sehingga seluruh Pegawai mempunyai Keterampilan sesuai Pekerjaannya. 3.Meningkatkan kedisiplinan pegawai serta mempertahankan kerjasama team yang sudah berjalan dan pengawasan selalu di lakukan secara terus menerus.
Tidak tersedia versi lain