Skripsi
Implementasi Kebijakan Sistem Online Single Submission Risk Based Approach (OSS RBA) Dalam Pelayanan Perizinan Berusaha Di DPMPTSP Kota Tangerang
Kebijakan Online Single Submission Risk Based Approach (OSS-RBA) merupakan salah satu inovasi yang diterbitkan oleh pemerintah untuk mendorong kemudahan berinvestasi. Dinas Penanaman Modal atau DPMPTSP Kota Tangerang bisa dengan baik menjalankan kebijakan sesuai dengan aturan yang tertulis. Peneliti memiliki tujuan pada penelitian ini untuk mengetahui bagaimana aspek ketepatan kebijakan, ketepatan pelaksanaan, ketepatan target, serta ketepatan lingkungan pada implementasi kebijakan OSS-RBA di DPMPTSP Kota Tangerang. Penggambaran implementasi kebijakan OSS-RBA di DPMPTSP Kota Tangerang sebagai dinas investasi tingkat kota terbaik di Indonesia diharapkan bisa menjadi acuan dari instansi tingkat kota lainnya. Metode penelitian yang ada pada penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dari penelitian ini adalah dengan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen. Teori yang mendasari penelitian ini adalah teori empat (4) ketepatan implementasi kebijakan dari Richard E,Matland untuk melihat bagaimana implementasi kebijakan OSS RBA pada pelayanan perizinan berusaha di DPMPTSP Kota Tangerang. Hasil analisis penelitian ini menunjukan bahwa implementasi kebijakan yang dilaksanakan oleh DPMPTSP Kota Tangerang sudah baik, terutama karena kebijakan yang dikeluarkan sudah memenuhi aspek ketepatan kebijakan, pelaksanaan yang dilakukan sudah tepat sesuai ketepatan pelaksanaan, target dari kebijakan ini sudah sesuai dan mencapai ketepatan target, dan lingkungan dari kebijakan ini sangat mendukung implementasi kebijakan ini. Permasalahan yang ditemukan dari implementasi kebijakan ini hanya sebatas peningkatan sistem, pola kerja internal, serta sosialisasi aplikasi OSS-RBA kepada masyarakat. Hal terkait solusi yang diajukan oleh peneliti adalah seperti pembangunan sistem manajemen pengetahuan dan juga membuka pola komunikasi yang lebih efisien untuk bisa mengurangi kesalahan komunikasi antar instansi penyelenggara kebijakan sistem OSS-RBA.
Tidak tersedia versi lain