Skripsi
Perencanaan Persediaan Menggunakan Metode Economic Order Quantity Di RSUD Cengkareng Tahun 2014
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan obat yang dapat meminimalkan biaya pemesanan dan biaya penyimpanan dengan menggunakan metode Economic Order Quantity di Rumah Sakit Umum Daerah Cengkareng tahun 2014. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Aspek yang diteliti dalam penelitian ini adalah aspek pemesanan optimal dan aspek pemesanan kembali. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa : 1. Aspek pemesanan optimal menurut hasil penelitian menunjukkan dalam menentukan jumlah pemesanan apoteker hanya berdasarkan pada banyak kasus yang terjadi dan dari jumlah pemakaian periode sebelumnya padahal dengan menggunakan metode EOQ dapat meminimalkan biaya persediaan yang terdiri dari biaya pemesanan dan biaya penyimpanan. Biaya optimal dapat dicapai dengan Metode Economic Order Quantity (EOQ) karena metode ini menghindari pemesanan yang berulang dalam satu hari. Selain itu, jika pemesanan dilakukan dalam jumlah yang sedikit akan meningkatkan biaya pemesanan dan jika jumlah pemesanan terlalu banyak akan meningkatkan biaya penyimpanan. Oleh sebab itu diperlukan perhitungan yang tepat untuk mengetahui jumlah pemesanan optimal. 2. Aspek pemesanan kembali dapat disimpulkan bahwa farmasi rumah sakit umum daerah cengkareng tidak mempunyai pola dalam pemesanan kembali. Pemesanan kembali dengan metode Reorder Point dapat memudahkan perencanaan persediaan dalam menentukan waktu untuk melakukan pemesanan kembali, sehingga pemesanan obat dapat dilakukan dengan waktu yang tepat. Hal ini akan menghindari dari kesalahan obat yang dipesan dan akan mencegah dari kekosongan obat. Untuk itu penulis menyarankan : 1. Aspek pemesanan optimal, agar dapat meminimalkan biaya persediaan obat di rumah sakit umum daerah cengkareng alangkah baiknya apoteker mencoba untuk menerapkan metode EOQ dalam menentukan jumlah kebutuhan obat. 2. Aspek pemesanan kembali, farmasi rumah sakit seharusnya memakai metode ROP untuk mengetahui pola kapan dilakukan pemesanan kembali agar tidak terjadi kekosongan persediaan obat yang akan mengakibatkan terlambatnya pelayanan dan tingginya biaya penyimpanan dan persediaan.
Tidak tersedia versi lain