Tesis
Analisis Kesiapan Sumber Daya Manusia RSUD Kebumen Dalam Memberikan Pelayanan kepada Peserta Program Jaminan Kesehatan Masyarakat
Kesehatan adalah kebutuhan yang paling penting bagi setiap kehidupan manusia.
Sementara itu, masyarakat miskin yang menderita sakit sangat sulit untuk mencapai
biaya perawatan di rumah sakit karena sangat mahal. Untuk itu Pemerintah telah
menerapkan Program Jaminan Kesehatan Masyarakat (Program Jamkesmas) dengan
menyediakan layanan gratis.
Untuk melaksanakan pelayanan kesehatan berkualitas, harus didukung oleh jumlah dan
kualitas SDM sesuai dengan spesifikasi jabatan yang dibutuhkan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kesiapan SDM RSUD Kebumen
dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada peserta Program Jamkesmas, yang
meliputi a) Apakah kebutuhan jumlah SDM-nya telah tercukupi, b). Apakah kualitas SDM
yang dibutuhkan telah tercukupi, c) Apakah kualitas pelayanan diberikan SDM RSUD
Kebumen telah memenuhi harapan konsumen.
Penelitian dilakukan selama tiga minggu pada bulan Mei 2010. Pengumpulan data
dilakukan dengan wawancara, observasi, studi dokumentasi, dan kuesioner, sedangkan
analisis datanya dengan menggunakan teknis analisis data pola interaktif.
Hasil penelitian menunjukkan, bahwa kesiapan SDM RSUD Kebumen belum optimal
karena kuantitas dan kualitas SDM yang dibutuhkan oleh RDUD Kebumen belum
terpenuhi, yaitu masih kekurangan dokter spesialis sebanyak 7 orang, tenaga medis non
vi
keperawatan 4 orang dan tenaga non medis yang profesional yang memiliki jiwa
enterpreneur.
Pelayanan SDM RSUD Kebumen belum optimal karena pelayanan yang diberikan
kepada pasien belum sesuai dengan yang diharapkan. Belum optimalnya pelayanan
karena masih kurangnya pelayanan yang akurat, kurang cepat, kurangnya komunikasi
yang intensif andara SDM dengan pasien, serta SDM kurang ramah terhadap pasien.
Tidak tersedia versi lain