Tesis
Penerapan Manajemen Pengetahuan Dalam Sistem Pengaduan Masyarakat Di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK RI)
Komisi pemberantasan korupsi (KPK) adalah organisasi kebanggaan bangsa indonesia dan menjadi role model dalam kebijakan pemberantasan korupsi bagi organisasi lain baik di dalam maupun di luar negeri. KPK dipandang sebagai organisasi dengan sistem manajemen terbaik dalam beberapa bidang, sehingga selalu menjadi sorotan masyarakat. Namun dalam perjalanannya tidak semua sistem di KPK sudah dilaksanakan dengan baik, salah satunya adalah penerapan knowlegde management yang masih belum optimal.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan Knowledge Management dalam sistem pengaduan masyarakat di KPK dengan menganalisis aspek-aspek yang menjadi pilar knowledge management yaitu : people, proses, dan information teknologi.
Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara (indepth inview) terhadap beberapa key informant dengan pedoman wawancara, telaah dokumen, dan observasi.
Dari hasil penelitian di dapatkan kesimpulan bahwa aspek people, aspek process, dan aspek information tecnologi (IT) saling terkait. Penekanan terhadap tiap-tiap aspek bisa berbeda-beda disetiap organisasi. Dari ketiga aspek tersebut komponen people (Sumber Daya Manusia) menjadi faktor yang sangat penting dalam penerapan knowledge management, karena sebagian besar pengetahuan yang dimiliki seseorang jauh lebih berpotensi daripada teknologi yang disediakan oleh organisasi. Selain itu proses pengelolaan pengetahuan yang belum terintegrasi secara sempurna dalam organisasi KPK menjadikan penerapan knowledge management belum optimal meskipun fasilitas teknologi informasi yang mendukung organisasi sudah disediakan oleh KPK.
Tidak tersedia versi lain