Tesis
Dayaguna Website Dalam Pelayanan Publik Pemerintah Kota Tangerang
Website Pemerintah Daerah merupakan salah satu penerapan electronic government (e-gov) sebagai implementasi penggunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam pemerintahan. Kota Tangerang telah menerapkan konsep e-gov salah satunya melalui pengelolaan website Pemerintah Kota Tangerang dengan domain www.tangerangkota.go.id sebagai media untuk menyampaikan informasi dan layanan publik bagi masyarakat. Tujuan penelitian ini mengetahui tentang Dayaguna website dalam pelayanan publik di Pemerintah Kota Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, teknik pengumpulan data yaitu dengan observasi, wawancara dan telaah dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari aspek dayaguna website yaitu publikasi, interaksi dan transaksional telah dilakukan namun dalam pengelolaannya belum maksimal. Dalam hal Publikasi, saat ini website Pemerintah Kota Tangerang belum dapat menyajikan informasi yang update terutama informasi terkait dengan laporan pemerintahan. Jadi belum bisa dikatakan transparansi sesuai dengan Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Pengelola juga belum sepenuhnya memahami tentang pemahaman jurnalistik. Kemudian dalam hal Interaksi yaitu melalui fitur Buku Tamu dan Call Center, belum dapat menjawab aspirasi warga dengan cepat, sehingga dalam penyampaian informasi interaksi yang berdayaguna belum dapat dirasakan oleh masyarakat. Namun dalam hal Transaksional saat ini yang dikatakan sudah berdayaguna, karena transaksional dalam website Pemerintah Kota Tangerang yaitu terdapat pada link LPSE sudah dikelola dengan baik oleh Tim pengelola dari LPSE. Saran yang dapat diberikan guna dalam pengelolaan nantinya dapat berdayaguna antara lain peningkatan jumlah sarana prasarana infrastruktur, peningkatan SDM pegawai melalui pelatihan dan sosialisasi secara kontinyu, alokasi anggaran yang cukup serta dibutuhkan kerjasama dan komunikasi yang baik oleh para pengelolanya.
Tidak tersedia versi lain