Tesis
Perilaku Kepemimpinan, Budaya Organisasi Dan Pengambilan Keputusan Di Lingkungan Badan Keamanan Laut Republik Indonesia
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Perilaku Kepemimpinan dan Pengambilan Keputusan di lingkungan Badan Keamanan Laut Republik Indonesia. Mengetahui Budaya Organisasi dalam Pengambilan keputusan dilingkungan Badan Keamanan Laut, Metode Penelitian yang di gunakan adalah pendekatan penelitian kualitatif, pemilihan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif karena penilitian yang dilakukan adalah merupakan studi kasus dimana obyek akan diteliti lokusnya tertentu yaitu tentang Perilaku Kepemimpinan Budaya Organisasi dan Pengambilan Keputusan di lingkungan Badan Keamanan Laut, diharapkan dengan metode penelitian kualitatif ini penulis dapat menggali informasi yang seluas-luasnya tentang obyek yang diteliti mengingat dengan metode ini terjalin komunikasi yang intens dengan realitas yang diteliti dan juga penggunaan, penelitian ini merupakan penelitian ilmu-ilmu sosial, dimana penelitian kualitatif merupakan hasil rekronstruksi oleh individu-individu sosial. Adapun hasil yang didapat dari penelitian menyimpulkan bahwa Perilaku Kepemimpinan dalam Pengambilan Keputusan di lingkungan Badan Keamanan Laut Republik Indonesia dalam keputusan selalu meminta arahan dari atasan atau sebaliknya pimpinan mengarahkan kepada bawahannya dalam pengambilan keputusan, Budaya Organisasi dalam Pengambilan Keputusan pada di lingkungan Badan Keamanan Laut, masih bersifat umum belum spesifikasi Peningkatan Penegakan Hukum, Penyiapan Perumusan Kebijakan, Pembangunan Teknologi dan Informasi, Peningkatan Kapasitas Kelembagaan, Peningkatan Kapasitas SDM, Peningkatan Sarana dan Prasarana, Perilaku Kepemimpinan, Budaya Organisasi secara bersama-sama dan pengambilan keputusan pada di lingkungan Badan Keamanan Laut dalam Proses mengambil keputusan ke bawahan selalu Diskusi, Analisa, Analisa laporan di lapangan” yang, memberikan saran kepada kepegawaian tentang kebutuhan kompetensi personel, yaitu mengutamakan diskusi dan partisipasi, dalam hal penentuan Metode Pengambilan Keputusan Sesuai Prosedur, UU, Perpres, Perka,Sop” sesuai peraturan per UU, sesuai prosedur, hal ini sebagaimana bersifat Top –Down minim partisipasi pihak-pihak terkait, sesuai prosedur, Menyelesaikan Masalah Organisasi selalu berjenjang, dan sesuai dengan struktur organisasi.
Tidak tersedia versi lain